TIPS MEMILIH ROK PANJANG YANG COCOK DIGUNAKAN MUSLIMAH SEHARI-HARI
Assalamualaikum Sisters Muslimah✨
Sebagai seorang muslimah, sangat dianjurkan untuk selalu menutup aurat yaa sist. Jangan sampai menggunakan pakaian yang justru menampakkan aurat yaa.
Untuk itu sangat dianjurkan untuk selalu menggunakan pakaian yang longgar agar tidak membentuk tubuh. Selain itu, jangan lupa gunakan hijab yang menutupi bagian dadamu yaa sister.
Jika kamu belum terlalu percaya diri menggunakan gamis, kamu bisa menggunakan rok panjang sebagai alternatifnya lho. Untuk atasannya kamu bisa memilih baju yang lebih longgar seperti sweater ataupun kemeja oversize.
Berikut ini beberapa pilihan model rok panjang yang bisa kamu gunakan untuk menemani aktifitas keseharianmu..
1. Model simpel
Pertama itu adalah rok dengan model yang simple. Jika berbicara rok panjang dengan model simple, maka rok satu ini bisa menjadi solusi bagi kamu pemilik tubuh berisi agar semakin percaya diri ketika memakai rok panjang. Karena biasanya pemilik tubuh berisi cenderung kurang percaya diri ketika menggunakan rok, khawatir akan membuat tubuhnya lebih terlihat berisi.
Tapi kamu tenang aja ya sist, selagi kamu memilih rok simple maka bentuk tubuhmu yang berisi akan tersamarkan. Ada beberapa rok simple yang bikin kamu semakin stylish diantaranya rok dengan cutting A-Line ataupun span yang tidak terlalu ketat. Jika menggunakan rok dengan cutting A-Line maka pinggangmu akan terlihat kesan yang lebih ramping. Gunakan warna rok yang gelap seperti warna hitam dan lainnya yaa sist.
2. Model rok tutu dan rok plisket
Bagi pemilik tubuh yang tinggi, maka akan lebih mudah jika ingin memilih model rok panjang. Kamu bisa memilih model rok tutu ataupun plisket agar terlihat lebih menawan. Rok tutu berbahan kain tulle yang mirip dengan jaring sehingga bisa disebut juga sebagai rok tulle. Karena bahannya tipis, rok tutu biasanya dilengkapi lapisan furring agar tidak terlalu menerawang.
Sedangkan rok plisket adalah rok dengan bahan katun, sifon dan plytec yang memiliki lipatan plisket sehingga dapat memberikan kesan langsing pada tubuhmu yang tinggi. Rok tutu dan rok plisket mudah untuk dikombinasikan dengan berbagai jenis atasan. Contohnya seperti kemeja, kaus, blus, sweater hingga outer. Jika menggunakan rok tutu ataupun rok plisket maka kamu akan mudah dalam mix and match gaya yang kamu inginkan.
3. Model high waist
Ternyata kesulitan tidak hanya dijumpai oleh pemilik tubuh berisi saja lho. Nyatanya pemilik tubuh mungil juga terkadang tidak percaya diri ketika menggunakan rok panjang. Bagi kamu yang bertubuh mungil, pasti sering berpikir akan terkesan tenggelam dan terlihat semakin pendek ketika menggunakan rok panjang.
Padahal pemilik tubuh mungil juga bisa menggunakan rok panjang dengan stylish. Salah satu pilihan rok panjang yang tepat bagi pemilik tubuh mungil adalah rok high waist. Dengan model high waist maka akan menampakkan kesan tubuh yang lebih tinggi dan jenjang, sehingga kamu tidak perlu khawatir lagi akan terlihat pendek saat menggunakan rok panjang.
Jika ingin menggunakan rok high waist motif, sebaiknya pilihlah motif yang kecil atau simpel. Motif ini nantinya akan menciptakan ilusi pada tubuhmu sehingga kamu terlihat lebih tinggi dari sebelumnya.
4. Model rok bertumpuk
Bukan hanya pemilik tubuh berisi yang kurang percaya diri menggunakan rok loh sist, ternyata pemilik tubuh yang kurus juga merasakannya. Nah bagi kamu pemilik tubuh kurus, kamu bisa menggunakan rok yang bertumpuk atau layering agar memberikan kesan yang lebih berisi. Hindari rok dengan motif vertikal karena akan membuat tubuhmu semakin terlihat kurus.
Jika ingin memilih rok yang motif, sebaiknya kamu gunakan rok yang memiliki motif seperti floral ataupun kotak-kotak. Untuk pemilihan warna rok, kamu bisa menggunakan rok yang bisa memberikan efek tubuh terlihat lebih berisi. Warna rok yang bisa kamu gunakan adalah warna cerah seperti biru muda, pink, putih dan lainnya.
Itu dia beberapa pilihan rok yang bisa kamu gunakan untuk mendukung penampilanmu saat berhijab. Dari beberapa pilihan rok diatas, rok mana yang sering kamu gunakan?
Semoga bermanfaat yaa Sisters Muslimah